Kaki dan Tangan anak suka pegal

5 Cara Mengatasi Kaki Pegal pada Anak dengan Cepat dan Mudah

Memiliki anak yang masih dalam masa pertumbuhan yang selalu aktif bergerak merupakan hal yang sangat menyenangkan. Namun seringkali kita sebagai orang tua dibuat pusing dan cemas ketika anak kita mengeluh kesakitan atau pegal pada kaki anak kita. Seringkali anak kita mengeluh setelah selesai bermain atau tiba-tiba terbangun dari tidurnya karena merasa pegal atau sakit pada kakinya. Dalam istilah kedokteran, hal seperti itu disebut dengan istilah Growing Pains. 

Growing pains adalah nyeri pada beberapa bagian otot anak.Growing pains atau nyeri pada otot yang biasa terjadi pada anak-anak biasanya pada bagian lengan dan kaki. Hal ini biasa terjadi pada sore hari atau malam hari, dan biasanya akan sembuh dengan sendirinya pada keesokan hari setelah bangun tidur. Rasa pegal semacam ini biasanya bervariasi, mulai dari yang terasa ringan sampai terasa sangat menyakitkan bagi anak kita. Pegal pada bagian tangan dan khususnya pada otot kaki ini bisa berlangsung beberapa hari bahkan sampai dengan beberapa bulan tergantung pada kondisi anak dan bagaimana kita sebagai orang tua untuk menangani permasalahan ini.

Penyebab Kaki Pegal pada Anak

Terkadang kita berpikir aktivitas anak ketika bermain seperti berlari, melompat, memanjat dan lain sebagainya adalah penyebab nyeri atau pegal pada kaki anak kita. Sebenarnya hal tersebut bukanlah penyebab kaki anak kita merasa pegal. Jangan sampai kita membatasi aktifitas anak kita yang masih dalam masa pertumbuhan hanya karena takut jika nantinya anak kita menjadi kesakitan. Menurut penelitian yang selama ini berlangsung, aktifitas anak sama sekali tidak berpengaruh terhadap pegal yang dirasakan pada kaki anak kita. Beberapa alasan mengapa kaki anak kita seringkali merasa pegal, adalah sebagai berikut :

Alergi – Penelitian mengungkapkan bahwa alergi terhadap makanan juga mempengaruhi kinerja otot anak kita, terlebih pada bagian lengan dan kaki. Untuk itu kenali ciri-ciri bayi alergi terhadap makanan dan pahami pola asupan gizi anak, berikan makanan sehat untuk tumbuh kembang anak untuk memenuhi angka kebutuhan gizinya agar tanda-tanda anak kurang gizi tidak terjadi karena faktor alergi.Penggunaan Pakaian yang Tidak Tepat – Penggunaan pakaian yang tidak tepat atau tidak sesuai merupakan salah satu penyebab kram pada anak atau nyeri otot yang menyebabkan otot lengan atau otot kaki anak menjadi pegal. Sebaiknya berikan anak pakaian yang sesuai dengan kebutuhannya, jangan memakai pakaian yang terlalu ketat terutama pada bagian kaki, karena hal ini dapat menyebabkan peredaran darah pada kaki tidak lancar yang akhirnya menyebabkan kaki terasa pegal. Begitu pula penggunaan sepatu yang tidak tepat, dapat menjadi penyebab kaki anak menjadi pegal. Pakaikan sepatu sesuai ukuran kaki anak.Faktor Genetik – Penelitian mengungkapkan bahwa rasa nyeri atau pegal pada otot lengan dan kaki anak kita dipengaruhi oleh faktor genetik dari keluarga, terlebih jika keluarga memiliki penyakit otot metabolik atau sindrom rest leg.

Tips untuk Meredakan Kaki Pegal pada Anak

Beberapa cara mungkin sudah kita terapkan pada anak kita ketika mengeluh nyeri atau pegal pada bagian kaki. Sebelum kita panik dan malah salah langkah dalam menangani keluhan anak kita, berikut ini adalah beberapa alternatif untuk mengatasi keluhan tersebut, diantaranya :

1. Meredam Kecemasan Anak

Meredam kecemasan anak adalah hal pertama yang harus kita lakukan untuk menangani hal ini. Ketika anak menangis karena rasa sakit yang dialaminya, redamlah kecemasan anak seperti mengajak anak mengobrol dan bercanda, untuk mengalihkan perhatian anak pada pegal yang dirasakannya. Tanamkan cara mendidik anak agar mandiri dan cara meningkatkan rasa percaya diri anak, agar nantinya jika anak mengalami hal yang sama, anak tidak panik atau cemas berlebihan.  

2. Terapi Pijat

Memijat bagian otot yang pegal, tentu sering kita lakukan bukan? terapi pijat juga memberikan manfaat pijat untuk bayi dan anaksaat mereka mengalami nyeri otot atau pegal. Pijatlah dengan lembut pada bagian yang dirasa sakit. Tambahkan minyak terapi juga bisa dilakukan agar pijatan terasa semakin nyaman dan membuat anak rileks.

3. Olahraga Ringan

Jangan menyepelekan manfaat olahraga untuk anak. Olahraga ringan atau aktifitas ringan dapat mengurangi gejala yang ditimbulkan ketika anak kita merasakan pegal pada bagian kaki. Hal ini dilakukan untuk mengurangi ketegangan pada otot bagian kaki anak kita. Kenali jenis olahraga untuk anak usia dini dan macam-macam olahraga terbaik untuk anak.

4. Kompres Air Hangat

Kompres tubuh anak yang pegal dengan menggunakan handuk yang telah dicelupkan ke dalam air hangat atau menggunakan botol yang diisi air hangat. Cara ini juga mampu mengurangi tegang pada otot anak. Selain anak akan merasa nyaman, tentunya otot yang tegang akan menjadi rileks. Mengompres otot kaki ini tidak hanya dilakukan pada saat anak kita mengeluh saja, tetapi juga bisa dilakukan ketika menjelang tidur, agar waktu istirahat anak semakin berkualitas serta mencegah bangun secara tiba-tiba pada malam hari karena otot kaki yang kembali pegal. Manfaat mandi air hangat untuk bayi pun dapat diterapkan pada anak, terutama jika anak banyak melakukan aktivitas pada siang hari.

5. Berjalan di atas kerikil tanpa alas kaki

Kemudian cara yang terakhir yang bisa kita terapkan pada saat anak kita mengeluh pegal pada kaki yaitu dengan mengajak anak kita berjalan di atas kerikil tanpa menggunakan alas kaki. Cara ini memang cukup ekstrim untuk diterapkan pada anak-anak. Namun dengan sedikit penyesuaian dirasa mampu mengatasi keluhan tersebut. Ajak anak untuk berjalan tanpa alas kaki baik sepatu atau sandal di atas bebatuan yang terpajang di jalan setapak taman. Tidak perlu terlalu lama, lakukan sampai anak merasakan nyaman kembali. Hal ini terbukti berhasil karena aliran darah pada kaki akan semakin lancar dan mengurangi pegal-pegal yang dirasakan oleh anak.

Selain beberapa tips di atas, beberapa ramuan tradisional juga dipercaya untuk meredakan nyeri dan pegal pada otot kaki. Berikut ramuan yang dapat dicoba di rumah dan tentunya dengan bahan-bahan yang mudah kita dapatkan di dapur.

6. Jamu Untuk Mengatasi Kaki Pegal

Jamu dipercaya mampu menjaga kesehatan tubuh dan bahkan mengobati beberapa penyakit. Ramuan jamu ini mampu memperlancar peredaran darah sehingga mengurangi pegal dan nyeri yang dirasakan oleh anak. Berikut bahan dan cara membuatnya.

Bahan-bahan :

Satu ruas jahe bakar – geprekSetengah batang kayu manisSatu sendok teh madu

Cara Membuatnya :

Rebus 200 ml air dicampur dengan jahe yang sudah dibakar. Jangan lupa untuk membersihkan kulitnya terlebih dahulu ya.Tunggu sampai air rebusan berkurang kira-kira menjadi 100ml (1 cangkir kecil).Tambahkan kayu manis yang sudah disiapkan.Tunggu beberapa saat sampai wangi.Angkat, lalu tuangkan pada gelas yang sudah disiapkan, jangan lupa untuk disaring.Tambahkan 1 sendok madu atau sesuai selera saja.Sajikan ketika hangat.

7. Terapi Nasi Hangat

Kedengarannya memang aneh bukan? Nasi hangat yang sejatinya sangat nikmat disantap dengan lauk kesukaan ini ternyata mampu untuk mengurangi pegal pada otot kaki. Ramuan yang sudah digunakan sejak jaman kakek nenek ini sudah terbukti ampuh mengurangi pegal-pegal otot khususnya pada bagian kaki. Caranya cukup mudah dan tidak perlu bahan yang sulit tentunya.

Bahan-bahan :

Satu kepal nasi panasGaram secukupnya

Cara Membuatnya :

Campurkan kedua bahan yang sudah kita siapkan tersebut pada sebuah wadah.Lumat semua bahan sampai benar-benar lembut.Balurkan pada bagian kaki yang pegal.Tunggu sampai kering kemudian basuh dengan air hangat.

Nah, kita sudah membahas penyebab dan cara untuk menangani keluhan seputar kaki anak yang pegal. Jika cara tersebut tidak berhasil, maka segera bawa anak Anda ke dokter anak terdekat


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Flash disk Tidak terbaca, begini cara benerinnya.

Cara buat Google FORM 36

MALAM NISFU SYA'BAN